1Sam. 15:16-23; Mzm. 50:8-9, 16bc-17,21,23; Mrk. 2:18-22; BcO Kej 11:1-26; (H)

Pembaharuan Sejati dalam Kristus
Saudara-saudari yang terkasih, Injil hari ini mengisahkan Yesus yang mendapat pertanyaan tentang praktik berpuasa. Menanggapi hal itu, Yesus menjawab dengan dua perumpamaan, yakni tentang kain tambalan dan anggur baru. Melalui perumpamaan ini, Yesus mengajak kita merenungkan makna pembaruan hidup yang sejati. Setidaknya, ada dua hal penting yang dapat kita renungkan bersama.
Pertama, Gereja senantiasa dipanggil untuk mengalami pembaruan secara terus-menerus. Seiring dengan perkembangan zaman, Gereja perlu memperbarui cara hidup dan pelayanannya agar tetap setia pada kehendak Tuhan dan relevan bagi dunia. Sabda Yesus tentang “yang baru” menjadi ajakan bagi Gereja dan bagi setiap orang beriman untuk tidak terjebak pada cara pandang dan kebiasaan lama yang keliru. Pembaruan menuntut keberanian untuk belajar dari kesalahan serta kerendahan hati untuk terus dibentuk oleh Roh Tuhan.
Kedua, hidup baru tidak dapat dicampur dengan cara hidup lama. Perumpamaan tentang kain tambalan dan anggur baru menegaskan bahwa ajaran Kristus membawa pembaruan yang utuh dan mendalam. Kedatangan Yesus bukan sekadar untuk memperbaiki sebagian hidup manusia, melainkan untuk mengubahnya secara menyeluruh. Karena itu, pembaruan tidak bisa dijalani setengah-setengah, melainkan membutuhkan komitmen yang sungguh dari pihak kita. Seperti anggur baru yang harus disimpan dalam kantung yang baru, demikian pula Roh Kudus hanya dapat bekerja secara bebas dalam diri mereka yang bersedia meninggalkan kebiasaan lama dan membuka diri bagi hidup yang baru.
Saudara-saudari terkasih, melalui perumpamaan kain tambalan dan anggur baru, Yesus menuntun kita untuk menjadi pribadi yang berani mengubah cara hidup demi pembaruan yang sejati. Semoga Injil dan permenungan hari ini mendorong kita untuk terus memperbarui diri dan memberi ruang bagi karya Roh Kudus dalam hidup kita. Semoga Tuhan senantiasa memberkati kita semua.
**Fr. Ritma Agustio-Tingkat 1
Foto: Pinterest
